Senin, 08 Agustus 2011

Simoncelli dan Rossi tukeran tempat, mungkin memang harus begitu...

Helow, sobat bikers pecinta MotoGP. Yap, akhir-akhir ini dimana-mana terdengar berita panas. Apalagi kalau bukan menyangkut the living legend MotoGP - Valentino Rossi. Desas-desus bahwa Rossi akan kembali ke Honda menghiasi jagad perbloggeran khususnya roda dua. Banyak yang bilang tidak mungkin, bahkan banyak yang geram khususnya FBY dan tentu bersuka-cita khususnya FBH.

Tapi kok kalau saya bilang justru mungkin banget yah, Rossifumi pindah ke Honda, dalam hal ini Gresini Honda, ini beberapa faktor yang kira-kira memberi petunjuk :

1. Walaupun sempat disanggah oleh Ducati, bahwasanya berita/rumor kepindahan Rossi ke Honda dihembuskan oleh sesama pembalap Italia Marco Melandri (beritanya ada disini) yang notebene adalah mantan pembalap MotoGP, dan iapun tidak segan-segan mengungkapkannya ke media massa yakni kepada Racing Tribune yang dikutip All About Bikes.

2. Marco Simoncelli dikabarkan tengah didekati oleh Ducati, hal ini dikarenakan karena Super Sic belum juga mendapat kepastian perpanjangan kontrak oleh Honda. (beritanya ada disini)


Nah, kedua hal diatas terjadi pada saat yang hampir bersamaan. Kebetulan? Mungkin saja... Anyway, menurut gue memang Simoncelli dengan gaya membalapnya yang grasa-grusu dan bodinya yang akstra besar memang sangat potensial untuk membawa Ducati Desmosedici, berbeda dengan Rossi yang halus, cocok dengan karakter motor Jepang, apalagi Honda RC212V sudah terbukti menjadi motor prototipe terbaik yang unggul hampir di semua sisi. Rasanya the doctor pun bisa langsung kampiun menunggang RC212V mengasapi Stoner dkk walaupun dengan tim Gresini.

Dengan demikian Simoncelli idola penulis bakal podium dengan Ducati dan Rossi bakal podium dengan Honda. Nah, win-win solution bukan? Tentunya Lorenzo, Stoner dkk tentunya juga masih berpotensi besar.

Rossi : eh, bro. kayaknya motor lu lebih enak, nyobain donk  ; Sic : kbetulan, gw pengen nyobain motor lu, tukeran yuk :D


 Intinya, pertarungan akan semakin seru, tidak monoton hanya Lorenzo,Stoner,Daped doank !!! Bukankah itu yang kita inginkan sebagai penikmat MotoGP?

Memang semuanya belom pasti, belom pasti benar, belom pasti juga salah, mari kita pantengin rame-rame. Silahkan berkomentar, masbro :D Kalo gue sih mendukung, secara kemungkinan besar SuperSic podium mungkin lebih baik di Ducati :D





Related Posts by Categories



Widget by Scrapur

3 komentar:

  1. tukar guling ini ceritanya...hehehe

    nitip masbro..
    http://boerhunt.wordpress.com/2011/08/09/apa-yang-ada-dalam-bagasi-motor-saya/

    BalasHapus
  2. bisa dicoba,,mungkin justru simonceli gak pake ndlosor ntar,cuz lgsg nebas lewat rumput yang bergoyang...wkwkwkw\

    http://motomotif.wordpress.com/2011/08/10/half-fairingkue-yang-nyaris-belum-tersentuh/

    BalasHapus
  3. @boer : betul sekali :D
    @motomotif : atau malah terbang, bro :D

    BalasHapus